Jumat, 29 April 2022

HISYAM, Brand Lokal Pakaian Muslim Pria Sukses Menggaet Konsumen di Pameran Jakcloth 2022

HISYAM, Brand Lokal Pakaian Muslim Pria Sukses Menggaet Konsumen di Pameran Jakcloth 2022



Jakarta -- Lebaran segera tiba, tradisi memakai pakaian baru di Hari Idul Fitri dimanfaatkan oleh brand lokal HISYAM untuk kenalkan koleksi terbaru pakaian muslim pria di ajang pameran Jakcloth 2022 , yang digelar pada 22 - 30 April 2022 di Jakarta Convention Center.

Seperti yang kita ketahui, exhibition Jakcloth didominasi oleh label distro, kaos, topi dan celana denim, akan tetapi tidak menyurutkan brand HISYAM untuk turut serta menggaet konsumen baru di Jakcloth.

Menurut Muhammad Tegar Perkasa selaku Representative Brand HISYAM mengatakan, pihaknya tidak menyangka kalau ternyata desain koleksi terbaru HISYAM sangat disukai pengunjung, padahal pihaknya baru pertama kali mengikuti pameran Jakcloth.

"Awalnya test pasar anak muda (untuk konsumen Jakcloth), ternyata ekspektasi tidak seperti itu yang diperkirakan untuk sekelas Jakcloth. Malah ternyata pasar baju muslim diterima dan animonya tidak bisa dibayangkan sebesar ini," kata Tegar.

Lebih lanjut dikatakan, pihaknya berpikir mencari market bapak - bapak untuk itu tidak mendisplay koleksi desain busana muslim anak - anak.

"Ternyata disini ada yang tanyain produk baju anak bahkan anak muda yang bertanya tentang gamis banyak," ungkapnya.

Adapun koleksi "New Ramadhan" pakaian muslim dewasa yang ditawarkan di exhibition Jakcloth 2022, yakni, Kurta, Kemko, Celana dan Gamis.

Dengan material menggunakan shirting micro (untuk baju atasan) dan cotton twill (untuk celana). Serta menerapkan banyaknya pilihan warna dengan tone yang lebih menonjol seperti, khaki dan pastel.

Lain dari pada itu kelebihan brand HISYAM juga memiliki kelebihan dan ciri khas dibanding merk sejenisnya yakni, lebih menomer satukan penggunaan bahan yang pada saat dipakai nyaman, dan adem.

Walupun outfitnya terkesan religius, akan tetapi bisa dikenakan kapanpun dan di mana pun.

"Jadi kita utamakan kenyamanan untuk ibadah, yang jelas berbeda dari yang lain simple (desainnya) juga melihat trend zaman sekarang." ujar Tegar.

Tegar menjelaskan, terkait koleksi New Ramadhan 2022, label ini juga melakukan campaign berupa short movie, yang mana benar - benar mengenalkan pakaian muslim pria dari brand HISYAM secara lebih luas, yang terlihat simple dengan kombinasi warna basic putih, hijau, serta penggunaan motif sablon dan bordir.

Untuk harga yang ditawarkan sangat affordable mulai dari Rp150.000,- (pakaian kids) hingga Rp350.000, ( dewasa). Adapun penawaran promo menarik di Jakcloth mulai dari Rp125.000,-

Jika Anda ingin membeli secara online bisa melalui marketplace di Shopee Mall HISYAM Official Shop atau sosial media instagram @hisyamfashionmuslim . Untuk offline store bisa kunjungi Dept Store Metro dan SOGO.(sr)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved