Kamis, 21 Juli 2022

Pangdam III Siliwangi Kunjungi Situ Cisanti di Wilayah Satgas Citarum Harum Sektor 1

Pangdam III Siliwangi Kunjungi Situ Cisanti di Wilayah Satgas Citarum Harum Sektor 1


MAJALAHCEO.COM,CISANTI, KAB.BANDUNG,-|Panglima Kodam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo,S.IP bersama rombongan meninjau kawasan Situ Cisanti di wilayah Satgas Citarum Sektor 1,(22/7/2022).

Dalam kunjungannya Pangdam di sambut langsung oleh Dansektor 1 Kol.Inf.Tornado,S.Sos,M.M., bersama Dansektor 4 Kol.Inf.Mulyono dan Camat Kertasari, Danramil, Kapolsek Kertasari serta Kades Tarumajaya.


Dansektor 1  mendampingi Pangdam meninjau kawasan  Situ Cisanti dan pengaplikasian Bios 44 di kebun Cabe (sistim tanam tumpangsari) yaitu pohon cabe di tanam di sela pohon keras.

Dansektor 1 Kol.Inf.Tornadi,S.Sos,M.M.,mengatakan Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief  Wibowo,S.IP beserta rombongan berkunjung ke Cisanti menggunakan motor, beliau singgah di Balai  Sawala langsung menuju Situ Cisanti dan sebagian dari rombongan meninjau Pangsiraman.


"Saya dan Dansektor 4 berbincang bincang dengan Pangdam  tentang  seputar kegiatan Satgas Citarum Sektor 1, mulai dari Komsos, hingga kegiatan pembersihan Sampah yg selalu melibatkan masyarakat yg tujuannya untuk mengedukasi masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan dan tidak membuang Sampah sembarangan apalagi ke aliran sungai. Kemudian perlu di ketahui juga bahwa Sektor 1 di Situ Cisanti ini merupakan  daerah wisata, untuk itu harus bisa menjaga ekosistem dan menjaga kebersihan serta keindahan nya" jelas nya.

" Di Sektor 1 juga terdapat 7 sumber mata air dan merupakan hulunya Citarum yg harus terus di jaga dan di lestarikan, dalam kesempatan itu kita menyampaikan berbagai kegiatan yang selama ini sudah di laksanakan di Sektor 1, mulai dari penanaman pohon keras seperti pohon kopi dan cabe gendot melalui penanaman sistim tumpangsari sekaligus mengaplikasikan Bios 44 baik ke tanah demplot maupun ke air Situ Cisanti untuk menjaga keseimbangan ekosistem dan berbagai kegiatan lain yang sudah berjalan" imbuh Kol.Inf.Tornado,S.Sos,M.M.,


"Alhamdulilah dalam kunjungannya Pangdam merasa puas dengan adanya aplikasi Bios 44 tersebut, beliau melihat langsung tanaman cabe dan kopi seluas 2 hektar di Sektor 1, bahkan dari penanaman tersebut kami sampaikan, kami sudah panen cabe gendot. Pangdam juga membahas tentang lahan yang di gunakan untuk penanaman yang kedepannya akan dilakukan PKS dan di koordinasikan dengan pihak terkait" tutur Dansektor 1.



Kegiatan kunjungan Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Aref Wibowo, S.IP.,ke Sektor 1 Cisanti di laksanakan bersama rombongan diantaranya Irdam Brigjen TNI Firmansyah, Kapoksahli,  As Op, Kakesdam Dr.Agus Ridho Utama, Aster Kol.Arm. Saripudin, Aslog, As Intel, Kapendam, Dansektor 1 Kol.Inf.Tornado,S.Sos.,M.M.,Dansektor 2 Kol Belyuni, Dansektor 4 Kol.Mulyono, Dandim 0624, Danramil Kertasari, Camat Kertasari Saefuloh, Kades Taruma Jaya Ikhsan dan Kapolsek Kertasari IPTU Ahmad



#Yatiman***

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved