Jumat, 09 September 2022

Kejurnas Tadjimalela CUP 2022 Sebagai Ajang Silaturahmi Antar Perguruan Silat Tadjimalela yang Tersebar di Nusantara dan Mencari Bibit Atlit Pencak Silat di Tubuh Tadjimalela

Kejurnas Tadjimalela CUP 2022 Sebagai Ajang Silaturahmi Antar Perguruan Silat Tadjimalela yang Tersebar di Nusantara  dan Mencari Bibit Atlit Pencak Silat di Tubuh Tadjimalela


MAJALAHCEO.COM,Bandung, NR- Pencak silat adalah suatu seni bela diri tradisional yang berasal dari Kepulauan Nusantara. Kini, Seni bela diri ini secara luas dikenal di Indonesia hingga mancanegara. Salahsatunya ialah Perguruan Silat Tadjimalela ya g didirikan oleh Guru Besar mendiang Almarhum Rd. Djadjat Sudrajat Kusumah Dinata sekitar 46 tahun silam.


Pada hari ini, 9 September 2022 Perguruan Silat yang sedang berkembang di Nusantara itu memperingati hari ulang tahunnya yang bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional dengan menggelar Kejuaraan Nasional Tadjimalela Cup 2022 yang bertempat di GOR Padjadjaran, Kota Bandung.


Sedikitnya 1.154 atlet Silat Tadjimalela dari 49 kontingen dibagi menjadi beberapa kelasement diterjunkan dalam kejuaraan tersebut.




Andra. R Malela selaku Ketua Pelaksana dalam sambutannya mengucapkan,"terimakasih kepada seluruh sponsor yang telah membantu sehingga terlaksana Kejurnas Tadjimalela Cup 2022 yang menjadi rangkaian peringatan Milad ke 46 Perguruan Tadjimalela," ucapnya.


"Adapun maksud tujuan digelarnya  Kejuaraan Nasional Tadjimalela Cup 2022 tiada lain untuk menjalin silaturahmi antar perguruan Silat Tadjimalela," ujar Andra.



Putra mahkota Sang Guru Besar itu juga berharap, kejuaraan tersebut bisa menjadi sarana pembinaaan prestasi Tadjimalela di daerah.


"Saya harap, Kejurnas Tadjimalela Cup 2022 ini dapat menjadi sarana pembinaan prestasi Tadjimalela di daerah, dan semoga mampu menjadikan semangat para pesilat khususnya Tadjimalela untuk bereperan aktif melestarikan budaya bangsa," harapnya.


Hadir dalam giat, Ketua IPSI Kota Bandung H. Cece, Ketua Pelatih Tadjimalea B6C Iedham Paramour beserta jajaran, pelatih, Ketua Pengprov Tadjimalela DKI Jakarta, Ketua Pengprov Tadjimalela Jabar beserta jajaran, Ketua Pengprov Tadjimalela Banten, sejumlah Tokoh Silat Jawa Barat, Perwakilan Anggota DPRD Provinsi Jabar, dan sejumlah personel TNI Kopassus yang turut support dalam acara.

(Red)

 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved