Kamis, 29 Desember 2022

Rekon Intern Renproggar Penyusunan Laporan Keuangan Kodiklatad TA 2022

Rekon Intern Renproggar Penyusunan Laporan Keuangan Kodiklatad TA 2022


MAJALAHCEO.COM,Bandung,-| Guna mengidentifikasi kemungkinan terjadinya perbedaan pencatatan yang berdampak pada menurunnya validitas dan akurasi data yang disajikan dalam Laporan Keuangan. Direktur Perencanaan Kodiklatad, Brigjen TNI Firmansyah memimpin kegiatan Rekon Intern Renproggar dalam rangka Penyusunan Laporan Keuangan Kodiklatad TA 2022 di Aula M. Toha Kodiklatad. Kamis (29/12/2022)


Dalam sambutannya Dirren menyampaikan bahwa kegiatan Rekon Intern Renproggar yang dilaksanakan ini merupakan langkah persiapan dalam menghadapi pelaksanaan Rekonsiliasi Terpusat oleh UO TNI AD pada awal Januari 2023. Mengingat penyusunan Laporan Keuangan dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Satker, Wilayah, Unit Eselon I hingga tingkat Kementrian. Maka kegiatan ini sangat penting dan berpengaruh kepada penyusunan Laporan Keuangan Kementrian Pertahanan dan TNI. “ungkapnya.



Acara dilanjutkan dengan pengarahan bidang perencanaan, logistik dan keuangan. Hal ini bertujuan guna mendapatkan data valid terkait pagu belanja dan pendapatan, realisasi belanja serta aset yang berakhir pada 31 Desember 2022. Kemudian hasilnya akan dituangkan dalam Berita Acara Rekonsiliasi (BAR) yang akan menjadi acuan dalam penyusunan Laporan Keuangan Kodiklatad TA 2022.



Selanjutnya pelaksanaan kegiatan Rekon Intern Renproggar hari pertama dilanjutkan dengan evaluasi kegiatan.


Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat menyelesaikan atau meminimalisir permasalahan yang ada, sehingga dapat menghasilkan kembali opini WTP pada Laporan Keuangan TA 2022.


#Yatiman,sumber :Penerangan Kodiklatad


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved