Rabu, 13 September 2023

Kegiatan Urai Sampah Menggunakan Mesin Pencacah Sampah di Sektor di Sektor 4 Menjadi Solusi Terbarukan Atasi Sampah di Citarum

Kegiatan Urai Sampah Menggunakan Mesin Pencacah Sampah di Sektor di Sektor 4 Menjadi Solusi Terbarukan Atasi Sampah di Citarum


MAJALAHCEO.COM, KABUPATEN BANDUNG,-| Tanpa lelah Satgas  Citarum Harum Sektor 4 melaksanakan kegiatan pembenahan sampah.



Dansektor 4 Kol.Inf MULYONO HS mengatakan bahwa berbagai macam cara terus dilakukan oleh Sektor 4 agar Citarum bersih dari sampah dan terwujud Citarum yang bersih dan harum.



Muali dari memasang Jaring Sampah di aliran sungai, membuat Tong Sampah dari drum bekas untuk di bagikan ke warga masyarakat dan membuat Tempat Pembakaran Sampah hingga mendatangkan mesin pencacah sampah yang biayanya tidak murah.



Penggunaan mesin pencacah sampah di Sektor 4 terus berjalan karena dgn menggunakan mesin tersebut selain bisa mengurai sampah juga bisa menjadi nilai tambah karena setelah melalui proses pemilahan sampah.



Sampah akan di cacah untuk kemudian di cetak dan di keringkan menjadi briket yang bisa menjadi solusi bahan bakar terbarukan dari sampah yang di buang oleh masyarakat.



Satgas Citarum Harum Sektor 4 Sub 5 dipimpin  Serda Panji melaksanakan kegiatan pencacahan sampah di Sub Sektor Pembibitan di Kp.Cidawolong RT.01,RW.11 Desa Biru Kec. Majalaya, Kabupaten Bandung.



#()**

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved