Jakarta - Ketua Dewan Pembina Dewan Pimpinan Pusat Paguyuban Perguruan Pencak Silat Nusantara, Prof. Dr. H. Tubagus Bahrudin,SE.,MM., Menyatakan Kesiapannya Maju sebagai Kandidat Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI). Dengan pengalaman panjang dan dedikasinya terhadap dunia pencak silat, ia berkomitmen untuk membawa IPSI ke level internasional serta mencetak bibit-bibit unggul yang mampu mengharumkan nama Indonesia.
“Pencak silat bukan sekadar olahraga, tapi juga warisan budaya yang harus terus dijaga dan dikembangkan. Saya ingin memastikan bahwa IPSI menjadi wadah terbaik bagi para pesilat berbakat agar mereka bisa berprestasi di tingkat dunia,” ungkap Tubagus Bahrudin kepada. Awak media diJakarta, Kamis, 13 Maret 2025.
Sebagai sosok yang telah lama berkecimpung dalam pembinaan pencak silat, ia menegaskan bahwa IPSI harus semakin modern, profesional, dan berorientasi pada prestasi global. Salah satu fokus utamanya adalah memperkuat pembinaan atlet sejak usia dini, memberikan pelatihan berkualitas, serta memperluas jaringan pencak silat Indonesia di tingkat internasional.
Tak hanya itu, Tubagus Bahrudin juga berencana meningkatkan kesejahteraan para atlet dan pelatih melalui program-program strategis. Baginya, pencak silat harus menjadi kebanggaan nasional yang tidak hanya eksis di dalam negeri, tetapi juga mampu bersaing dan meraih kejayaan di pentas dunia.
Dukungan terhadap pencalonan Tubagus Bahrudin pun terus mengalir dari berbagai kalangan, termasuk dari perguruan-perguruan silat di seluruh Indonesia. Mereka menilai sosoknya memiliki visi yang jelas dan rekam jejak yang mumpuni untuk membawa IPSI menuju masa depan yang lebih gemilang.
Dengan tekad kuat dan strategi matang, Prof. Dr. H. Tubagus Bahrudin siap membawa perubahan besar di IPSI. Pencak silat Indonesia bukan hanya akan berjaya di SEA Games dan Asian Games, tetapi juga semakin mendunia di ajang-ajang olahraga internasional lainnya.
Akankah ia menjadi nakhoda baru IPSI? Semua mata kini tertuju pada proses pemilihan yang akan datang.(Red).
FOLLOW THE MAJALAH CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow MAJALAH CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram