Selasa, 22 November 2022

Kerja Bakti Wujud Kebersamaan dan Tumbuhkan Jiwa Gotong Royong di Pantai Menganti

Kerja Bakti Wujud Kebersamaan dan Tumbuhkan Jiwa Gotong Royong di Pantai Menganti

Laporan : [Krisyanto Kebumen]
MAJALAHCEO.COM,KEBUMEN
,- Pantai Menganti, Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Pengelola Pantai Menganti bersama dengan Karangtaruna Desa Karangduwur  serentak melaksanakan Kerja Bakti.


Kegiatan kerja bakti yang dilakukan yaitu  membuat saluran air dan membersihkan selokan yang tersumbat,(22/11/2022).


Krisyanto
salah satu anggota Karang Taruna Desa Karangduwur mengatakan"kerja bakti serentak kita kerjakan bersama-sama, karena kita masih menghadapi musim penghujan,"Kata Krisyanto salah satu anggota karangtaruna,

" kerja bakti ini juga kita jadikan sebagai sarana silaturahmi dan komunikasi untuk bersama-sama memiliki tanggung jawab dan gotong royong dalam membangun dan membesarkan Obyek Wisata Pantai Menganti" jelasnya.


Krisyanto menambahkan bahwa kerja bakti merupakan wujud kebersamaan dan semangat gotong royong dalam membersihkan saluran air agar saluran bisa berfungsi dengan baik minimal akan mengurangi resiko kerusakan jalan, dan bencana tanah longsor.

#Wisata Pantai Menganti
@Menganti keren

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved