Rabu, 26 Juli 2023

Pabandya Wanwil Sterdam III/Siliwangi Buka Acara Sosialisasi Program Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana Kodam III/ Siliwangi Tahun 2023 Bersama BPBD Provinsi Jawa Barat

Pabandya Wanwil Sterdam III/Siliwangi  Buka Acara Sosialisasi Program Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana Kodam III/ Siliwangi Tahun 2023 Bersama BPBD Provinsi Jawa Barat


MAJALAHCEO.COM
, BANDUNG,- Bertempat di Aula Makodim 0618 Kota Bandung telah dilaksanakan Program Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana Kodam III/Siliwangi Tahun 2023, ( 26/7/2023).



Kegiatan Pembukaan sosialisasi  dilaksanakan oleh Pabandya Wanwil Sterdam III/ Siliwangi Letkol Kav Siswanto; S.I.P mewakili Aster Kasdam III/Siliwangi, dalam sambutannya mengatakan " Kegiatan hari ini adalah Sosialisasi dan pelatihan Program Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana Kodam III/Siliwangi Tahun 2023 dan juga sebagai sarana silaturahmi untuk saling bertukar pikiran, saling memberi dan mengisi dalam menghadapi permasalahan aktual yang berkembang, sehingga diperoleh kesamaan visi dan persepsi.



Dalam pola tindak lanjut untuk mendapatkan solusi yang terbaik dalam pelaksanaan di lapangan yang berhubungan dengan penanggulangan bencana alam baik pra maupun pasca bencana alam di masa mendatang.



Perlu dipahami bersama bahwa program pembinaan masyarakat tanggap bencana merupakan tugas TNI yang bersinergi dengan instansi lain serta masyarakat dalam rangka membantu program pemerintah khusus nya di bidang pembinaan masyarakat tanggap bencana agar dilaksanakan dengan sungguh - sungguh untuk mencapai hasil yang maksimal.




Sebelum mengakhiri sambutannya Pabandya  mengajak kepada seluruh peserta untuk bekerjasama agar kegiatan sosialisasi tersebut dapat mencapai sasaran sesuai maksud dan tujuan yang di harapkan, mudah mudahan sosialisasi yang dilakukan dapat memberikan inspirasi dan dorongan semangat bagi kita semua untuk dapat bekerja dengan baik bagi keberhasilan tugas pokok.



Dari BPBD Provinsi Jawa Barat Bpk. Eko selaku pemateri mengatakan " bencana bukan hanya urusa BPBD tapi urusan dan tanggung jawab bersama karena semua Stack Holder harus terlibat.Agar kita semua beradaptasi dengan wilayah untuk mengenali bahayanya dan mengurangi resikonya, Upaya mitigasi bencana, persiapan bekal untuk 3 hari serta mengetahui jalur evakuasi serta upaya meningkatkan wawasan dan juga kemampuan. Bencana kita tidak tau kapan terjadinya, bencana bisa banjir, gempa,  kebakaran hutan hingga tanah longsor dan tsunami. Hingga siklus bencana dan tanggap bencana 




Dalam kesempatan itu juga dilakukan pelatihan dan berbagai cara penanganan bencana untuk mengurangi resiko Bencana serta menanggulangi bencana bersama BPBD Provinsi Jawa Barat di lapangan upacara Kodim 0618Kota Bandung.




Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Pabandya Wanwil Sterdam III/ Siliwangi, Pabandya Bakti TNI Sterdam III/Siliwangi  bersama Staf Sterdam III/Siliwangi, para Pasi Bakti Korem, para Pasiter Kodim, Kaur Bakti  Jajaran Kodam III/ Siliwangi para Babinsa , Tokoh Agama , Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda. 



#Yatiman ***

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved