Kamis, 30 November 2023

Polsek Sayung Binluh Dengan Materi Bullying di SMP IT Rodhotus Sholihin

Polsek Sayung Binluh Dengan Materi Bullying di SMP IT Rodhotus Sholihin


MAJALAHCEO.COM,POLRES DEMAK NEWS----Polsek Sayung dalam hal ini yang diawaki oleh Kanit Binmas Polsek Sayung Aiptu Fauzun Niam SH serta didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Loireng Bripka Nur Kariyadi SH Melaksanakan Kegiatan Binluh Dengan Materi Bullying atau Perundugan di SMP IT Rodhotus Sholihin Desa Loireng Kecamatan Sayung Kabupaten Demak.Selasa,28/11/23


Kegiatan Binluh tersebut dalam Rangka menyikapi banyaknya kasus bulying yang terjadi dan viral dilingkungan sekolah diwilayah Kabupaten Demak dan pada kesempatan tersebut Petugas Polsek Sayung

Mejelaskan Apa Itu Bullying atau Perundugan yaitu segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja oleh satu orang atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa terhadap orang lain, dengan tujuan untuk menyakiti dan dilakukan secara terus menerus


Petugas juga Berpesan kepada Seluruh Siswa SMP IT Rodhotus Sholihin Desa Loireng agar selalu Menghargai dan Menghormati sesama  Siswa dan kami berharap di lingkungan sekolah ini tidak ada  Kejadian Bullying atau Perundugan,Tak Lupa Petugas juga Berpesan kepada Pihak Sekolah agar selalu mengawasi Pergaulan Siswanya agar tidak terjerumus ke arah pergaulan Bebas 


Kepala Sekolah SMP IT Rodhotus Sholihin Desa Loireng Ibu Hj.Ajeng Spd mengaku siap Untuk selalu mendidik dan Mengawasi Pergaulan para siswanya,dan diharapkan Petugas Polsek Sayung juga bisa memberikan Kegiatan Pembinaan seperti  ini secara berkesinabungan



(Jun/Sumber PID POLSEK SAYUNG)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved