Sabtu, 30 Maret 2024

Kapolsek Guntur Pimpin Pam Dan Monitoring Kegiatan di Gereja

Kapolsek Guntur Pimpin Pam Dan Monitoring Kegiatan di Gereja


MAJALAHCEO COM,POLRES DEMAK NEWS--- Kapolsek Guntur Polres Demak Akp M. Idzhar, SH pimpin langsung anggota melaksanakan monitoring peringatan lahirnya isa al masih di gereja yang ada di wilayah Polsek Guntur. Jum'at (29/03/24).


Pengamanan kali ini di gereja yang ada di wilayah Kecamatan Guntur Demak. Pada pengamanan itu Polsek Guntur menerjunkan personel di bawah pimpinan Kapolsek Guntur.


Ia mengatakan “Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada jemaat gereja yang sedang melaksanakan ibadah kebaktian. Selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar gereja dan pengamanan tempat ibadah.


Sebelum kegiatan di mulai Kapolsek memerintahkan anggotanya untuk melakukan cek serta sterelisasi gereja untuk memastikan keamanan saat ibadah berlangsung.


Kita juga menyampaikan kepada pengurus, agar di tingkatkan untuk Pengamanan Internal Gereja baik personil, CCTV dan peralatan detektor untuk mengecek barang-barang bawaan jemaah, tegas Kapolsek.


Para jema'at yang melaksanakan ibadah sebaiknya tetap mematuhi protokol kesehatan selama kegiatan kebaktian berlangsung dan mengharapkan umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan hikmat dan tenang. 



(Jun/Sumber PID_Polsekguntur)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved