Selasa, 07 Mei 2024

Jaga Aliran Citarum Agar Bersih dari Limbah, Bersama Anggotanya Dansektor 4 Melaksanakan Monitoring di Pabrik PT Nirwana

Jaga Aliran Citarum Agar Bersih dari Limbah, Bersama Anggotanya Dansektor 4 Melaksanakan Monitoring di Pabrik PT Nirwana


MAJALAHCEO.COM,  KABUPATEN BANDUNG,-| Pengawasan terhadap limbah pabrik di wilayah Sektor 4 terus dilakukan oleh Satgas Citarum Sektor 4,(7/5/2024).

Hari ini Dansektor 4 Citarum Harum Kolonel Inf Asep Supriatna S.I.P bersama 3 orang anggota melaksanakan pengecekan pabrik di PT.Nirwana yang berada di  Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung.


Dansektor 4 menyampaikan bahwa permasalahan di DAS Citarum bukan hanya sampah namun juga ada limbah dari industri yang dulu mencemari Aliran Sungai Citarum berikut anak sungainya dan menjadikan Citarum Sungai yang terkotor di dunia.

Namun setelah hadirnya TNI melalui Perpres No.15 Tahun 2018 dalam rangka percepatan dan penanggulangan serta pengendalian di DAS Citarum. Kondisi Citarum kini terus membaik berkat kerja keras Satgas Citarum Harum.

Kondisi Citarum saat ini  yang sudah lebih baik harus di jaga dan di pelihara bersama agar alam serta lingkungan agar tetap bersih dan harum supaya dunia tau kondisi Sungai Citarum saat ini.



#Sektor 4 CH.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved