Rabu, 08 Mei 2024

Pencegahan Narkoba, Satgas Cegah Sat Binmas Polres Sukoharjo Sebar Spanduk dan Brosur

Pencegahan Narkoba, Satgas Cegah Sat Binmas Polres Sukoharjo Sebar Spanduk dan Brosur


MAJALAHCEO COM,SUKOHARJO----Upaya pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba terus diperkuat oleh Kepolisian Resor Sukoharjo melalui pemasangan spanduk maupun pembagian brosur bahaya narkoba kepada masyarakat, Rabu (8/5/2024).


Pemasangan spanduk dan pembagian brosur bahaya natkoba tersebut sebagai bagian dari langkah konkret untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari ancaman narkoba.


Kasatgas Cegah Satbinmas Polres Sukoharjo AKP Maryana, menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam melawan peredaran dan penyalahgunaan narkoba.


"Kami ingin mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga lingkungan dari bahaya narkoba. Pemasangan spanduk dan penyebaran brosur ini sebagai simbol komitmen bersama dalam mewujudkan masyarakat yang sehat dan bebas dari narkoba,” ujar AKP Maryana.


Melalui spanduk ini, lanjut AKP Maryana menerangkan, masyarakat di Kabupaten Sukoharjo diingatkan akan pentingnya peran mereka dalam menjaga generasi muda dari bahaya narkoba.


Dalam kegiatannya tersebut, Satgas Cegah Satbinmas Polres Sukoharjo memasang spanduk di 26 titik lokasi, serta membagikan 1.000 brosur dan 1.000 sticker bahaya narkoba.


AKP Maryana menambahkan, langkah pemasangan spanduk ini juga merupakan bagian dari upaya Polres Sukoharjo untuk merangkul peran aktif warga dalam menjaga keamanan bersama. Dengan dukungan masyarakat, diharapkan polisi dapat lebih efektif dalam memberantas peredaran narkoba dan melindungi generasi muda dari dampak negatifnya.


“Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama berjuang dalam menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan bebas dari narkoba,” pungkasnya.




(Jun/Sumber Humas Polres Sukoharjo),

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved