Rabu, 03 Juli 2024

MAHASISWA UNIBBA BERKUNJUNG KE POSKO SEKTOR 6 SATGAS CITARUM HARUM

MAHASISWA UNIBBA BERKUNJUNG KE POSKO SEKTOR 6 SATGAS CITARUM HARUM


MAJALAHCEO.COM, Kab. Bandung || Dan SSK Sektor 6 Satgas Citarum Harum Peltu Dadik Mauludin menerima Kunjungan Mahasiswa dan Mahasiswi Prodi Geografi Universitas Bale Bandung di Posko Sektor 6 Satgas Citarum Harum pada hari (Rabu 07 Juli 2024).


Peltu Dadik Mauludin sebagai Dan SSK Sektor 6 menyampaikan, di Sektor 6 Satgas Citarum Harum ini Kunjungan para Mahasiswa bukan yang kali pertama melainkan sudah berkali-kali para Mahasiswa yang berkunjung untuk Bekerjasama Secara Pentahelix dalam Penangan Sungai Citarum. Kali ini Mahasiswa Prodi Geografi akan melaksanakan Penanaman Pohon di Wilayah Leuwi Orok Sektor 6 Satgas Citarum Harum.



Peltu Dadik Mauludin Dan SSK juga menyampaikan kepada Mahasiswa Prodi Geografi Universitas Bale Bandung Terkait Pentingnya Sungai Citarum, Sungai Citarum merupakan sumber kehidupan bagi Mahluk Hidup, Sungai terpanjang di Jawabarat dengan panjang kurang lebih 270 KM yang di Mulai dari Hulu Situ Cisanti yang berada di Wilayah Kertasari dan di Hilir Muara Gembong Bekasi.


Sungai Citarum juga mempunyai Nilai Setrategis dibidang Ekonomi, yang mana Sungai Citarum dimanfaatkan untuk pengairan para Petani serta Sungai Citarum merupakan sumber Energi untuk menjalankan Turbin Pembangkit Listrik di Tiga bendungan (Waduk Cirata, Saguling dan Jatiluhur) yang mana Listrik tersebut menyuplai Jawa dan Bali, maka dari itu untuk warga Masyarakat Khususnya Warga Jawabarat hayu Sasarengan kita Jaga Lingkungan, dengan cara kita Kelola sampah dari masing-masing rumah tangga.


#Siliwangi 

#Lingkungan_bukanwarisan

#Lingkungan_titipan

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved