Jumat, 20 Januari 2023

Melalui Kegiatan Kerja Bakti, Satgas Citarum Sektor 6 Tumbuhkan Kembali Budaya Gotong Royong sebagai Budaya dan Kearifan Lokal dalam Mendukung Program Citarum

Melalui Kegiatan Kerja Bakti, Satgas Citarum Sektor 6 Tumbuhkan Kembali Budaya Gotong Royong sebagai Budaya dan Kearifan Lokal dalam Mendukung Program Citarum


MAJALAHCEO.COM,KAB.BANDUNG,-|Satgas Sektor 6 Citarum Harum adakan kerja bakti bersama Masyarakat Desa Tegalluar,Jumat(20/10/2023)



Gotong royong adalah salah satu ciri dari masyarakat sunda,yang mana hal tersebut harus terus di lestarikan,sehingga menjadi kebiasaan,dmana di era modern sekarang ini adab ketimuran masyarakat Indonesia mulai luntur akibat perkembangan zaman yang berubah.



Satgas Sektor 6 Citarum Harum terus berupaya agar masyakarat sekitar Sungai Citarum peduli akan lingkungan sekitarnya, salah satunya adalah dengan melaksanakan giat kerja bakti, selain membersihkan lingkungan sekitar warga, ini merupakan menjadi sarana sosialisasi sekaligus silaturahmi antar warga dan anggota Satgas Sektor 6, dengan terjalin nya silaturahmi dan komunikasi yang baik, di harapkan masyarakat tergugah untuk menjaga dan merawat lingkungan di wilayah tersebut, sehingga Citarum yang kita cintai ini akan semakin harum lagi.



"Kami masyarakat Desa Tegalluar khususnya Rw 02 dan Rw 12 sangat senang dan antusias dengan kegiatan seperti ini,kami juga mengimbau kepada masyarakat yang lain untuk menjaga kebersihan, jangan membuang sampah sembarangan karena akan merugikan kita sendiri" pungkas pak Yogi selaku RT di wilayah ini.


Dengan kegiatan kerja bakti yang rutin dilaksakan di setiap wilayah khusunya di sekitar Sungai Citarum menunjukkan bahwa masyakarat mulai sadar akan pentingnya menjaga kebersihan, dan kelak apabila satgas Citarum Harum selesai maka yang akan melanjutkan adalah masyarakat itu sendiri.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved