MAJALAHCEO.COM, KEBUMEN, -|Polres Kebumen - Bisingnya knalpot brong sangat mengganggu sekali. Meski selalu dilakukan penindakan oleh Sat Lantas Polres Kebumen, pelanggaran knalpot brong selalu saja ditemukan.
Salah satu warga masyarakat Kelurahan Kebumen setuju jika para pelanggar lalu-lintas penggunaan knalpot brong ditindak tegas. Hal ini diungkapkan Edi Wahyono salah satu peserta Jumat Curhat Polres Kebumen, yang laksanakan di Kelurahan Kebumen mengaku terganggu dengan penggunaan knalpot brong.
"Jalan Soekarno Hatta, banyak sekali masyarakat menggunakan knalpot brong. Mohon ditindak tegas Pak," kata Edi di hadapan Kabag SDM Polres Kompol Tamzil Mardiono, Kasat Binmas Iptu Joyo Suharto dan Kasihumas AKP Heru Sanyoto, Jumat 29 September 2023.
Menurut Kompol Tamzil, sebelum warga Kelurahan Kebumen mengeluhkan bisingnya knalpot brong, Polres Kebumen sudah sejak lama melakukan penindakan kepada pelanggaran tersebut. Bahkan data dari Sat Lantas Polres Kebumen, ratusan pelanggaran knalpot brong telah diamankan dan dilakukan penindakan.
"Akan kita lebih tingkatkan lagi. Memang banyak sekali yang merasa terganggu dengan keberadaan knalpot brong," kata Kompol Tamzil mewakili Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin.
Selanjutnya Kasat Lantas Polres AKP Tejo Suwono saat dikonfirmasi, pihaknya hingga saat ini masih gencar melakukan penindakan kepada pelanggaran lalu-lintas termasuk penggunaan knalpot brong.
Selain itu upaya sosialisasi juga telah dilakukan secara masif agar pelanggaran lalu-lintas benar-benar bisa ditekan.
"Selain penindakan, kita juga melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Karena kebanyakan yang memasang knalpot brong adalah para pelajar. Ratusan pelanggaran knalpot brong telah kita amankan dan kita tindak," kata AKP Tejo.
Warga masyarakat yang terjaring petugas Sat Lantas Polres Kebumen harus melepas knalpot brong dan menggantinya dengan knalpot standar.
Selama tidak dilakukan penggantian, kendaraan akan diamankan di Sat Lantas Polres Kebumen.
Pelanggar juga wajib membuat surat pernyataan sanggup tidak menggunakan knalpot brong di kemudian hari.
"Pada Bulan Maret 2023, kita telah melakukan pemusnahan 441 knalpot brong. Banyak juga masyarakat yang akhirnya mengapresiasi langkah tegas kami," pungkas AKP Tejo.
(Humas Polres Kebumen)
FOLLOW THE Majalah CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Majalah CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram