Rabu, 05 Februari 2025

Pastikan Pertumbuhan Pohon yang Sudah di Tanam Sektor 3 Rutin Laksanakan Patroli dan Pemeliharaan

Pastikan Pertumbuhan Pohon yang Sudah di Tanam Sektor 3 Rutin Laksanakan Patroli dan Pemeliharaan


MAJALAHCEO.COM,KABUPATEN BANDUNG,-| Sesuai perintahdari Dansektor 3 Kol Czi Suyatrinu Wardedi hari ini Satgas Citarum Harum Sektor 3 melaksanakan kegiatan patroli dan pemeliharaan pohon keras,(5/2/2025).



Dansektor melalui Dansub 5 Pelda Yudi menyampaikan bahwa kegiatan tersebut terus dilakukan untuk menjaga dan memastikan pertumbuhan pohon keras yang sudah di tanam.




Pohon keras ini kita tanam selain untuk penghijauan juga untuk mencegah longsor dan erosi serta untuk resapan air.Kita ketahui bersama bahwa pohon  merupakan salah satu makhluk hidup yang banyak memiliki manfaat bagi manusia dan lingkungan. Manfaat pohon sangat penting bagi keberlangsungan hidup di bumi.



Satgas Citarum Harum Sektor 3 di pimpin Dansub 5 Pelda Yudi melaksanakan kegiatan patroli dan pemeliharaan pohon keras di Kp Sangkan ,Desa Laksana ,Kecamatan Ibun,Kabupaten Bandung.



Anggota Satgas Citarum Sektor 3 melakukan pembersihan sampah di area penanaman pohon,melakukan pendangiran rumput liar dan memberikan pupuk agar pohon tumbuh dengan baik.



Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjaga dan memelihara pertumbuhan pohon yang sudah di tanam agar manfaat nya nanti bisa di rasakan langsung oleh warga masyarakat.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 MAJALAH CEO | All Right Reserved