Minggu, 26 Juni 2022

Kunjungan Tim Ahli Program Citarum Harum Bpk Taufan beserta Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP)Jabar

Kunjungan Tim Ahli Program Citarum Harum Bpk Taufan beserta Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP)Jabar


MAJALAHCEO.COM,CISANTI,-|Pada Hari ini Minggu 26 Juni 2022 Pukul 09:30 WIB  s/d Selesai. Sektor 1 menerima kunjungan dari Tim Ahli Program Citarum Harum Bpk Taufan beserta Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP) Jabar.

Menurut Dansektor 1 Kol.Inf.Tornado ,S,Sos,M.M.,kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka survey kelayakan Situ Cisanti untuk acara Kampanye Pelestarian DAS Pulau Jawa dan Roadshow MEBS Th 2022 yang rencananya akan dibuka oleh  Gubernur.


Tim Ahli Program Citarum Harum Bpk Taufan beserta Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP) Jabar tiba Tiba di kawasan Situ Cisanti.Selanjutnya Sektor 1 beserta Tim Ahli Program Citarum Harum,Tim Stand Up Paddle dan Kepala Desa Tarumajaya Melaksanakan briefing di Balai sawala dengan penyampaian masing" pejabat.

Mengawali Sambutan Dan Ssk Serma Anang Dadi mewakili Dansektor mengucapkan selamat datang kepada Tim dan menjelaskan bahwa Situ Cisanti berada pada luas lahan lk 10 hektar luas Danau/Genangan Air lk 5 ha, Kedalam Sekarang berkisar Rata rata 150Cm karena sedimentasi Lumpur dari kedalaman asal 150 sampai 400Cm.


Sambutan selanjutnya dari Kades Tarumajaya ( Ahmad Ikhsan) menyampaikan" suatu kebanggaan bagi Desa Tarumajaya dengan kegiatan Survey ini...dan berharap kegiatan bisa dilaksanakan kedepannya sesuai yang sudah di agendakan.

Dari Tim Ahli Program Citarum Harum Bapak Taufan dalam kunjungannya mengucapkan terima kasih atas sambutan dari Sektor 1 Citarum Harum dan Kades Tarumajaya bahwa hadirnya beliau beserta Tim dalam rangka survey kelayakan Situ Cisanti untuk acara Kampanye Pelestarian DAS Pulau Jawa dan Roadshow MEBS Th 2022 yang rencananya akan dibuka oleh Bapak Gubernur Jabar, Tim Ahli Satgas Citarum dan tim Stand Up Paddle (Dayung Berdiri) 

Konsep yang akan di laksanaksn yaitu Kolaborasi antar DAS dan Kampanye Penyelamatan DAS, Kami dari Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP) Jabar hari ini melaksanakan Survey kelayakan diSitu Cisanti.


Hadir dalam kegiatan diantaranya Dan Sektor 1 Kolonel Inf Tornado, S.Sos. M.M.,di wakili Dan Ssk Serma Anang,Bamin Sertu Nurdin.AJ dan Baops Serda Agung M, Tim Ahli Program Citarum Harum Bpk Taufan serta Tim Pengda Stand Up Paddle (SUP) Jabar.

Mulai dari Dini - antapani, Indra - eijkman, Salma - antapani, Fajar (fotografer) Pakuhaji, Barqi - Cileunyi, Ko Andri - Pasir kaliki, Astri - buah batu, Ananta - Purwakarta serta Fitria - Purwakarta dan Kepala Desa Tarumajaya Bapak Ahmad Ihksan.



#Yatiman**

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved