Senin, 22 Mei 2023

Buyung Iksal Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat

Buyung Iksal Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat


MAJALAHCEO.COM, Bekasi - Calon Legislatif DPRD Kabupaten Bekasi Dapil 4 Partai Amanat Nasional, Buyung Iksal bersilaturahmi dengan masyarakat di daerah pemilihan dalam rangka pererat tali silaturahmi sekaligus penyampaian visi dan misi, diskusi atas permasalahan yang dihadapi saat ini untuk solusi terbaik, Minggu (22/05/2023). 


Buyung Iksal meminta do’a dan dukungan masyarakat di daerah pemilihannya yakni Kecamatan Tambun Utara, Kecamatan Sukawangi, Kecamatan Tambelang dan Kecamatan Sukatani dalam Pileg 2024 nanti dapat menjadi wakil masyarakat di DPRD Kabupaten Bekasi



 “karena masih banyak PR yang harus dikerjakan pemerintah di wilayah Dapil 4, masalah infrastuktur,  pembangunan Sekolah-sekolah,  Puskesmas-puskesmas,  kesehatan, merevisi regulasi pembangunan wilayah yang menjamin keseimbangan antara pemukiman dengan tata ruang wilayah terbuka sehingga pembangunan perumahan-perumahan diwilayah ini tidak seperti buldozer yang meratakan sawah-sawah dan resapan-resapan air menjadi hilang ditelan pemukiman-pemukiman baru, optimalisasi peran gedung BLK,  optimalisasi perbaikan gedung peninggalan bupati-bupati sebelumnya yaitu gedung Islamic Centre”. 


Yang semua itu harus didorong melalui peran, tugas pokok dan fungsi seorang wakil rakyat di DPRD. Dan Buyung Iksal yang sudah berpengalaman menjadi wakil rakyat Kabupaten Bekasi di tahun 1999-2004, 2004-2009, dan DPRD provinsi Jabar ditahun 2009-2014 dengan banyak hasil perjuangannya di Parlemen akan sungguh-sungguh memperjuangkan hak-hak rakyat tersebut di DPRD Kabupaten Bekasi dimasa bakti 2024-2029 yang akan datang.


Disampaikan oleh Buyung Iksal hal tersebut sejalan dengan apa yang sering disampaikan oleh Ketua PAN Kabupaten Bekasi Daeng Muhammad yang juga Anggota DPR RI bahwa Partai PAN yang mampu merakyat, Partai PAN adalah salah satu partai solusi untuk masyarakat. “Partai PAN yang mampu bergaul dengan jajaran masyarakat kaum marjinal sekalipun.


( Syarif/Hardi )

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved