Minggu, 21 Mei 2023

Sektor 23/Pembibitan Bersama Gober Laksanakan Penanaman Bibit Pohon Tarum

Sektor 23/Pembibitan Bersama Gober Laksanakan Penanaman Bibit Pohon Tarum


MAJALAHCEO.COM, Kab Bandung, - Penanaman bibit pohon tarum oleh Satgas Citarum Harum Sektor 23 hari dilaksanakan di daerah Desa Tarumajaya Kecamatan Kertasari, kabupaten bandung, Minggu (21/05/23). 


Serka Alfian sebagai Baops Sektor 23/Pembibitan memerintahkan anggota dan masyarakat untuk melaksanakan penanaman bibit pohon tarum sebanyak 50 bibut yang di tanam di sepanjang jalan Sektor 23/Pembibitan. 


"Pohon tarum memiliki berbagai macam manfaat antara lain untuk menyuburkan rambut anak kecil yang gundul, dan sebagai obat sakit perut   , " Kata Alfian. 



Dansektor 23/Pembibitan Kol Inf Drs. M. Sigit Saksono, M. M. juga menjelaskan Sektor 23/Pembibitan selain melaksanakan penanaman pohon kayu keras ,kopi maupun buah yang ditanam dilahan juga melaksanakan penanaman tanaman yang memiliki manfaat untuk masyarakat setempat. 


Sehingga dalam kegiatan ini diharapkan agar masyarakat dapat memanfaatkan tanaman pohon tarum untuk pengobatan tradisional.

#Yatiman ***

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved