MAJALAH CEO. COM, SUBANG,- Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Bhayangkara Ke 77 Tahun 2023 Polres Subang gelar Festival Music tingkat pelajar se Kabupaten Subang (24/6/2023).
Kegiatan dilaksanakan di halaman Mapolres Subang 13 pesertanya dari pelajar sekolah yang ada di Kabupaten Subang seperti dari Siswa - Siswi SMA PGRI 1Subang, SMAN 4 Subang dan SMKN 1 Subang yang membawakan 2 buah lagu yang satu lagu merupakan lagu wajib " Sinergi Jawara " oleh masing masing peserta selain lagu pilihan.
Acara festival music juga di isi dengan pameran Usaha Mikro Kecil Menengah( UMKM ) yang di ikuti mulai dari jajanan tradisional hingga Nasi Timbal dan juga Kopi Asli Indonesia.
Kapolres Subang AKBP Sumarni , S.I.K, SH, MH.,menyampaikan "hari ini Polres Subang menylenggarakan Festival Musik dalam rangka memeriahkan hari Bhayangkara ke-77.
"Ini kita masudkan untuk menggali dan meningkatkan potensi anak anak generasi muda di Subang, menumbuhkan, mengembangkan kreatifitas untuk kita persiapkan menjadi generasi penerus masa depan" jelas nya.
" Seperti kita lihat semangat nya anak anak muda di Kabupaten Subang sangat luar biasa. Kami berharap anak anak muda bisa berkontribusi positif dalam membangun indonesian" imbuh Kapolres.
" Sinergi Jawara " merupakan lagu wajib ciptaan Kapolres Subang bersama Dandim 0605/ Subang, seluruh peserta menyanyikan lagu tersebut untuk menumbuhkan kecintaan mereka terhadap wilayahnya Kabupaten Subang yang memiliki potensi alam yang begitu indah mulai dari pegunungan hingga laut Pantura.
Serta untuk menumbuhkan sektor pariwisata yang ada di Subang agar masyarakat luas tau bahwa Subang memiliki banyak potensi, alamnya indah masyarakatnya keren Jawara" Ayo datang Ke Subang".
Kegiatan tersebut di hadiri langsung oleh Kapolres Subang di dampingi Waka Polres Subang beserta PJU dan juga para Kapolsek serta Bhabinkamtibmas Polres Subang para Siswa- Siswi peserta Festival Musik dari Universitas Mandiri, SMK Y, SMAN 1 SUBANG, SMAN 2 SUBANG,SMAN 1 Jalan Gagak SMAN 3 SUBANG,SMA PGRI 1, SMKN 1 SUBANG,SMK ANGKASA 1, ALIYAH SUBANG,SMA 4 SUBANG, UNSUD SUBANG, SMADI SUBANG dan juga peserta pameran UMKM.
#Yatiman
#Polres Subang
#Akbp Sumarni, SIK, SH, MH
#Polda Jabar
#Divhumas Polri
#Polri PRESISI
FOLLOW THE MAJALAH CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow MAJALAH CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram