MAJALAHCEO.COM, BANDUNG,-||Untuk saling memudahkan koordinasi sekaligus mempererat silaturahmi, Lanud Husein Sastranegara menggelar acara bertajuk Coffee Morning di ruang VIP Room Sompil Basuki, Selasa (8/08/2023).
Mengawali acara, GM Air Nav Indonesia Cabang Bandung Wisnu Hadi Prabowo mengatakan bahwa Coffee Morning yang di gelar ini bertujuan sebagai media komunikasi antar instansi terkait dilingkungan Bandara Husein Sastranegara dengan tujuan kedepan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai bidang masing-masing.
“Kami menginginkan seluruh stakeholder yang ada di Bandara ini terus menjalin silaturahmi. Dengan maksud agar kita bisa melaksanakan tugas masing-masing dengan baik dan Bandara kebanggaan masyarakat Jawa Barat beserta kondisi lingkungan yang ada disekitarnya ini semakin lebih baik,” ungkap GM Airnav.
Sementara Kadisops Lanud Husein Sastranegara Lekol Lek Anggoro Budy Mulya, S.S.T., M.I.,.berharap acara coffe morning yang di gelar ini sebagai ajang silahturahmi dan koordinasi antara Lanud Husein Sastranegara dengan stakeholder yang berada di bandara Husein Sastranegara, ujar Kadisops
Bincang santai yang berlangsung hangat tersebut, dihadiri oleh Kepala Dinas Logistik Lanud Husein Sastranegara Letkol Kal Aried Widantoro S.T, M.Han., Kepala Dinas Personel Lanud Husein Sastranegara Letkol Adm Joko Kusbandono, M.Tr.SOU.,M.Han., GM Bandara Husein Sasteanegara Indra Crisna Sapurta, serta para tamu undangan.
#Yatiman ***
FOLLOW THE MAJALAH CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow MAJALAH CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram