Rabu, 17 Januari 2024

SUBSEKTOR 3 BALEENDAH SATGAS CITARUM SEKTOR 6 MELAKSANAKAN NORMALISASI SELOKAN DI KELURAHAN MANGGAHANG

SUBSEKTOR 3 BALEENDAH SATGAS CITARUM SEKTOR 6 MELAKSANAKAN NORMALISASI SELOKAN DI KELURAHAN MANGGAHANG


MAJALAHCEO.COM, KABUPATEN BANDUNG,-||Baleendah, Rabu 17 Januari 2024, Sektor 6 Satgas Citarum Harum tetap melihara  semangat membersihkan selokan yang dilaksanakan di RT 03 RW 10 Kelurahan Manggahang Kecamatan Baleendah Kab. Bandung

Kegiatan rutin ini merupakan upaya untuk menjaga kebersihan lingkungan setempat dan Guna menumbuhkan serta Mengubah Mindset warga Masyarakat yang masih kurangnya sadar dalam pengelolaan sampah, Kegiatan kali ini  membersihkan sampah dan rumput liar serta  penumpukan sampah di selokan saluran air, yang sering menjadi penyebab banjir saat musim penghujan.


Kolonel Inf. Yanto Kusno Hendarto, SH, Komandan Sektor 6 Satgas Citarum harum menyampaikan supaya kegiatan ini dilaksanakan secara rutin dan berkelanjutan serta mengajak warga sekitaran Lokasi tergerak untuk Bersama sama menjaga lingkungan.

Bintara Operasiaonal Sektor 6 Serma Yudi R  menyampaikan kepada seluruh warga supaya  tetap melestarikan lingkungan

ini bukan hanya upaya fisik untuk membersihkan lingkungan, tetapi juga merupakan investasi dalam membangun kesadaran kolektif tentang pentingnya menjaga alam dan masyarakat sekitar.

Pelaksanaan pembersihan selokan oleh anggota sektor 6  Citarum harum Bersama dengan Gober dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan harmonis untuk semua warga Masyarakat di kelurahan Manggahang Ujar Serda Hendi 


*Kita Jaga Alam*

*Alam Jaga Kita*

*Tetap Semangat Citarum Harum*

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Majalah CEO | All Right Reserved