Rabu, 07 Februari 2024

Aksi sektor 6 Citarum Harum Bersihkan Sampah bersama Masyarakat

Aksi sektor 6 Citarum Harum Bersihkan Sampah bersama Masyarakat


MAJALAHCEO.COM, Kabupaten Bandung || 07/02/2024,Sektor 6 satgas Citarum harum melaksanakan pembersihan sampah dianak sungai Mulya sari dengan Fokus utama pengangkatan sampah dan pembersihan rumput liar 

Sektor 6 satgas Citarum harum subsektor 3/ Baleendah bersama masyarakat RT 01 Rw 19 kelurahan Baleendah kecamatan Baleendah melaksanakan pengakatan sampah supaya tidak terjadi banjir dan air mengalir dengan baik kecitarum 


Sesuai Perpres no 15 tahun 2018 tentang percepatan pengendalian pencemaran dan kerusakan daerah aliran sungai Citarum.


Sektor 6 satgas Citarum harum tetap konsisten untuk terus membersihkan sampah yang ada di wilayah kerja nya,Sektor 6 bekerja tidak sendiri tetapi tetap melibatkan masyarakat,selain untuk menumbuhkan rasa mencintai lingkungan sendiri,dengan melibatkan masyarakat kita melestarikan budaya bergotong royong.


Dansub 3 Baleendah Serka Masroh menyampaikan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan apalagi ke sungai atau selokan,karena terjadinya banjir di wilayah Baleendah di akibatkan karena tersumbat nya drainase oleh sampah.


*Mari Kita jadikan Sungai Citarum menjadi ajang wisata dunia*

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 MAJALAH CEO | All Right Reserved