Bangka Belitung - Masyarakat Desa Pusuk Kecamatan Kelapa melaksanakan sedekah ruah sekaligus khataman Alqur'an yang bertempat di Masjid Nurul Falah, Minggu Pagi (25/2/04).
Perayaan ruah tersebut telah menjadi tradisi sejak dulu dan setiap tahun rutin di laksanakan, menjelang Ramadhan tepatnya pada tanggal 16 Sya'ban 1445 H.
Bupati Bangka Barat dalam hal ini diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Drs.Ridwan.M.S.i berkata bahwa Pemkab Bangka Barat sangat mendukung dan akan selalu terus memberikan yang terbaik untuk masyarakatnya terutama masyarakat Pusuk dalam acara sedekah ruah,"ujarnya.
"Dengan adanya sedekah ruah dalam menyambut bulan suci Ramadhan bisa menjalin tali silahturahmi antar umat sesama, berkumpul bersama sanak keluarga dan teman-teman baik yang jauh dan dekat," kata Drs.Ridwan.M.S.i.
Kepala Desa Pusuk Kecamatan Kelapa Hopermen Daus dalam sambutannya berkata khataman Alqur'an ini bukan hanya sampai di sini saja akan tetapi terus di manfaatkan sebagai pedoman serta pegangan hidup baik di dunia maupun di akhirat nanti.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bangka Barat serta semua pihak yang turut berkontribusi atas terlaksananya kegiatan ini,"pungkasnya.
"Sebanyak 25 anak yang telah khatam Alqur'an, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dengan di barengi sedekah ruah dan nantinya di barengi nganggung bersama - sama masyarakat pusuk serta para tamu yang mulai berdatangan baik dari desa sebelah maupun dari luar Bangka," ungkap Hopermen Daus.
Camat Kelapa Resmayana berkata dengan adanya acara ini kita ambil sisi positifnya , dan sudah sepatutnya kita memberikan contoh yang baik sesuai dengan nilai-nilai dan norma-norma yang ada.
Dia juga berharap anak - anak yang telah khataman Alqur'an bisa menjadi penerus bangsa, dan manfaat yang baik bagi dirinya dan orang lain dengan tetap memegang teguh Alqur'an sebagai pedoman kita baik di dunia dan akhirat,"tutup Resmayana.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bangka Barat, Muhammad Ali, mengatakan, kegiatan pesta adat merupakan event tahunan yang difasilitasi oleh Pemerintah Daerah Bangka Barat.
Kegiatan ini juga sebagai rasa syukur atas anak - anak yang telah menamatkan bacaan Alqur'an dengan di adakan khataman, bersama di masjid yang di bimbing oleh para guru ngaji dan tokoh agama setempat,"terangnya.
"Makna dalam kegiatan ini tersirat nilai kebersamaan saling menghargai yang bertujuan melestarikan tradisi adat budaya yang ada di Desa Pusuk, Kecamatan Kelapa.
"Di harapkan kegiatan ini dapat di pelihara kebudayaan dan kearifan lokal Daerah serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, sosial budaya dan Pariwisata di Desa Pusuk Kecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat," tegas Muhammad Ali. (*)
FOLLOW THE MAJALAH CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow MAJALAH CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram