MAJALAHCEO.COM, KABUPATEN BANDUNG, -|Kegiatan pembersihan sampah di aliran sungai di huku nya Citarum terus dilakukan oleh Satgas Citarum Harum Sektor 1.
Menurut Dansektor 1 Kolonel Inf M.Hutajulu melalui Dansub Cikembang kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pemeliharaan terhadap aliran sungai yang ada di wilayah Sektor 1,(22/12025).
Selain dari 7 mata air dan Situ Cisanti air Citarum juga dari aliran anak sungai yang ada di hulunya Citarum. Untuk itu kami dari Sektor 1 melaksanakan kegiatan pembersihan sampah rutin dan berkelanjutan untuk menjaga hulunya Citarum tetap bersih dan lestari.
Hari ini Rabu 22 Januari 2025 Satgas Citarum Harum Sektor 1 Sub Cikembang dipimpin Kopka Iwan Gunawan melaksanakan kegiatan pembersihan sampah di aliran Sungai Cangkuang, Kp Cikembang, Desa Cikembang, Kec Kertasari ,Kab.Bandung.
Kegiatan tersebut juga untuk mengedukasi warga masyarakat sekitar Citarum agar tumbuh kesadaran dan kepedulian masyarakat dalam menjaga alam serta lingkungan agar tetap bersih dari sampah.
Jika sampah masuk sungai dan menumpuk di aliran sungai ,jika hujan terus menerus air meluap dan menyebabkan banjir.
FOLLOW THE MAJALAH CEO AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow MAJALAH CEO on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram